PKL Pelatihan Keterampilan Kader Angkatan 54
PKL Pelatihan Keterampilan Kader Angkatan 54
Puskesmas Karanganyar menjadi lahan Praktik Kerja Lapangan (PKL) Pelatihan Keterampilan Kader Angkatan 54 yang diselenggarakan oleh Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Provinsi Jawa Tengah Kampus Gombong. Kegiatan dilakukan pada Rabu, 4 September 2024 di Posyandu Pandan Arum Grenggeng dan Posyandu Ngudi Utami Kelurahan Panjatan. Sebanyak 30 peserta pelatihan terbagi menjadi 2 kelompok untuk mempraktikan ilmu yang sudah diterima selama pelatihan.
Peserta memberikan pelayanan kesehatan kepada sasaran yaitu ibu hamil, balita, usia remaja, usia dewasa, dan lansia. Pelayanan yang diberikan terdiri dari 5 langkah yaitu :
- Pendaftaran
- Pengukuran : meliputi berat badan, tinggi badan, lingkar kepala, lingkar perut, lingkar lengan atas, tekanan darah
- Pencatatan
- Pelayanan kesehatan : seperti skrining/deteksi dini, pengecekan gula darah,
- Penyuluhan kesehatan
Setelah seluruh sasaran mendapatkan pelayanan, peserta melakukan kunjungan rumah kepada 5 KK yang sudah ditentukan.
Pemerintah sedang menggencarkan sosialisasi penerapan Integrasi Layanan Primer (ILP) di tingkat Puskesmas, Pustu, dan Posyandu. Hal ini bertujuan untuk mendekatkan akses pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Dengan adanya PKL ini, kader Posyandu terlibat memperoleh gambaran penerapan ILP di Posyandu.