Pencanangan dan Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN)
Pencanangan dan Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN)
Dalam rangka melindungi anak Indonesia dari penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi, pemerintah Indonesia melaksanakan program Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN). BIAN merupakan pemberitan imunisasi tambahan Campak-Rubela serta melengkapi dosis imunisasi Polio dan DPT-HB-Hib yang terlewat.
BIAN terdiri dari Imunisasi Kejar dan Imunisasi MR. Imunisasi Kejar dilaksanakan pada bulan 11 dan 14 Juli 2022. Sasaran dari imunisasi kejar yaitu anak usia 12 – 59 bulan bagi yang belum menerima vaksin dasar/lanjutan sesuai usia. Imunisasi MR dilaksanakan pada bulan Agustus 2022. Sasaran imunisasi MR yaitu anak usia 9 – 59 bulan tanpa memandang status imunisasi MR sebelumnya.
Pencanangan BIAN di Kecamatan Karanganyar dilaksanakan pada 11 Juli 2022 di Balai Pertemuan Desa Candi. Pada hari yang sama, imunisasi kejar dilaksanakan serentak di desa lain seperti Ds. Wonorejo, Ds. Pohkumbang, Kel. Karanganyar, Kel. Plarangan, Kel. Jatiluhur. Imunisasi kejar pada tanggal 14 Juli 2022 di Kel. Panjatan, Ds. Sidomulyo, Ds. Karangkemiri, Ds. Giripurno.
Para orang tua sangat disarankan untuk mengunjungi Pos Imunisasi (PKD/Posyandu) di wilayah kerja Puskesmas Karanganyar dengan membawa buku KIA dan fotokopi KK serta menghubungi bidan desa/kader Posyandu setempat.
Sumber foto: Dokumentasi pribadi